Team WRT 31 baru saja melalui dua sesi latihan bebas jelas 6 Hours of Sao Paulo dengan hasil berbeda. Seperti apa?
FIA WEC 2024 memasuki putaran kelima di Sirkuit Interlagos akhir pekan ini. Sebelum balapan, seperti biasa para pebalap melakukan tiga kali sesi latihan bebas, termasuk untuk WRT 31 yang diperkuat Sean Gelael, Augusto Farfus, dan Darren Leung.
Sayangnya, sesi latihan bebas pertama berakhir lebih cepat dari seharusnya selama 90 menit, karena adanya insiden. Pada FP1, Sean lagi memacu mobilnya di waktu 1 menit 36,646 detik dan berada di posisi ketujuh.
ayangnya, ketika Sean ingin mempertajam waktu tersebut mobil Lexus milik tim Akkodis ASP #78 tergelincir di Tikungan 4 dan sesi pun dihentikan.
Buntut sesi FP1 dihentikan lebih cepat adalah Race Director mengonversi kehilangan track time tersebut menjadi tambahan waktu di FP2. Sesi latihan kedua pun bertambah 45 menit dan itu dimanfaatkan semua tim untuk memaksimalkan simulasi lomba dengan melakukan race run.
WRT 31 tak mau ketinggalan. Ketiga pebalap sejak lampu hijau pertanda sesi dimulai secara bergantian melakukan program tersebut.
Karena fokus pada mencari setelan mobil yang pas untuk lomba 6 jam pada hari Minggu (14/7), WRT 31 tak mencari lap time cepat seperti untuk babak kualifikasi. Lap time cepat ini biasanya menjadi acuan posisi akhir hasil latihan
WRT 31 akhirnya cuma finis ke-13 di sesi FP2 dengan Farfus mencatatkan waktu 1 menit 36,852 detik. Tim Akkodis ASP #87 tercepat dengan 1 menit 35,725 detik.
Baca juga: WEC 2024: Persaingan LMGT3 Memanas di Sao Paulo |
Untuk race run sendiri, dengan variasi penggunaan ban dan bahan bakar beragam, antara ban baru dan ban bekas sesuai kondisi lomba nanti, lalu bahan bakar, rataan waktu dibuat oleh Farfus, Sean, dan Darren ada pada kisaran 1 menit 37 detik sampai 1 menit 40 detik.
Catatan itu terbilang kompetitif dibanding rival utama WRT 31 dalam perburuan gelar juara dunia kelas LMGT3, yakni Manthey EMA #91 dan Manthey PureRxcing #92. Kedua tim penggeber mobil Porsche ini terlihat merata kemampuan dari tiga pebalap mereka.
Pada hari Sabtu (13/7) waktu setempat, bakal ada FP3 dan kualifikasi. Leung sebagai pebalap Bronze kembali ke tugas aslinya, yakni menjadi wakil WRT 31 untuk berusaha sebaik mungkin mencari posisi start.
Dia berharap bisa mengulangi sukses masuk Hyperpole (Top 10 kualifikasi) 6H of Imola dan mendapatkan grid bagus, agar memudahkan tim saat balapan.
Race 6 Hours of Sao Paulo disiarkan langsung di www.sean-gelael.com, Minggu (14/7) mulai pukul 21.30 WIB. Livestreaming ini merupakan persembahan dari Pertamax Turbo sebagai Global Partner Team WRT, juga KFC, Bank Mandiri, Telkomsel, dan MIND ID.
Klasemen FIA WEC Kelas LMGT3
1. Manthey EMA 91 – 75 poin
2. Manthey PureRxcing 92 – 75 poin
3. WRT 31 – 73 poin
Baca juga: WEC 2024: Usai Podium di Le Mans, Sean Gelael Siap Taklukkan Interlagos |